Gp.Pacet, (19/6/25) — Dua peserta terbaik dari Kwartir Ranting (Kwarran) Pacet, Yudha Eka Putra Prasetya dan Ryanti Mulyana Putri, resmi dilepas untuk mengikuti Jambore Daerah (Jamda) Jawa Barat Tahun 2025 sebagai bagian dari Kontingen Kabupaten Cianjur. Keduanya merupakan peserta didik dari SMP Negeri 1 Pacet, yang telah terpilih melalui proses seleksi dan pembinaan yang ketat.
Prosesi pelepasan dilaksanakan pada hari ini, Rabu (19/6/2025), bertepatan dengan kegiatan Persari Siaga yang bertempat di SDN Panyaweuyan. Acara ini berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kepramukaan.
Pelepasan dilakukan langsung oleh Ketua Kwarran Pacet, Kak Ningsih Nurgayatri, S.Pd., yang memberikan motivasi serta doa restu kepada kedua peserta. Dalam sambutannya, Kak Ningsih menyampaikan harapannya agar peserta dapat menjaga nama baik Kwarran Pacet dan menunjukkan semangat pramuka sejati selama mengikuti kegiatan Jambore Daerah.
“Yudha dan Ryanti bukan hanya membawa nama sekolah dan Kwarran Pacet, tapi juga membawa semangat juang Pramuka yang harus menjadi teladan bagi peserta didik lainnya,” ujarnya.
Kedua peserta didampingi langsung oleh para pembina dari SMP Negeri 1 Pacet, yaitu Kak Sarwo dan Kak Adam, yang selama ini membimbing mereka dalam setiap tahapan persiapan menuju Jamda.
Jambore Daerah 2025 diharapkan menjadi ajang pembelajaran, pengembangan karakter, serta penguatan nilai-nilai kebangsaan bagi seluruh peserta dari berbagai kabupaten/kota se-Jawa Barat.
0 Comments